Monday, June 28, 2010
Del Bosque: Portugal Lawan Tangguh
Pelatih Spanyol Vicente Del Bosque memperingatkan tim asuhannya agar tidak meremehkan Portugal. Del Bosque menilai Portugal adalah lawan yang tangguh sehingga pertandingan perdelapan final Rabu dini hari di Cape Town akan berlangsung sulit bagi Spanyol.
La Furia Roja berhasil lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan Chile 2-1. Meski lolos dari lubang jarum dan berhasil mengalahkan Honduras 2-0, namun pertandingan perdana Spanyol melawan Swiss di babak kualifikasi Grup H berlangsung tidak memuaskan. Spanyol saat itu kalah secara mengejutkan 0-1 dari Swiss.
Namun bukan berarti pencapaian Portugal lebih baik dibanding Spanyol. Seleccao das Quinas hanya menempati posisi runner-up Grup G setelah memperoleh hasil seri dengan Pantai Gading dan Brasil. Satu-satunya kemenangan yang diraih Portugal dalam kualifikasi grup adalah atas Korea Utara. Tapi itu tak menyurutkan kewaspadaan Del Bosque terhadap Portugal.
“Dalam pertandingan melawan Brasil, kami telah melihat bagaimana mereka mengontrol permainan dan memukul lawan melalui serangan balik. Portugal akan menjadi lawan yang tangguh. Saya tidak merasa bersyukur Spanyol bertemu Portugal di perdelapan final, bukan Brasil. Keduanya adalah tim yang hebat,” tandas Del Bosque seperti dilansir soccerway.
Bagaimanapun, Del Bosque menyatakan bahwa La Furia Roja akan lebih optimis dalam menghadapi babak 16 besar ini. “Saya yakin, optimisme kami akan terlihat di lapangan,” ujar Del Bosque.
Ia mengungkapkan, optimisme Spanyol sempat sedikit luntur ketika mereka kalah dari Swiss. Namun pasca mengalahkan Chile, kini mereka telah mengatasi rasa kecewa itu dan siap melawan Portugal.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment